Cara Aktifkan 4G Xiaomi Redmi Note 3 MIUI 8.0.5.0

Awalnya sempat kecewa pada saat tau Smartphone Xiaomi Redmi Note 3 Pro dengan RAM 2GB dan ROM 16GB yang dibeli secara Online ternyata ‘punya masalah’ karena tersandung kebijakan pemerintah, sehingga secara default tidak bisa digunakan di jaringan 4G yg konon kabarnya uenak tenan untuk koneksi internet.

Setelah tanya abah Google, disuruh baca sana sini, akhirnya diputuskan untuk downgrade ROM ke MIUI 7 V  1.7.1 Kenzo. Ya emang sudah terbilang jadul kalo dikalangan pengguna Xiaomi dan MIUI. tapi demi kelancaran akses 4G dinyaman nyamanin aja.

Hingga akhirnya godaan upgrade ke MIUI 8.0.5.0 yang berulang kali muncul tidak sanggup lagi ditahan, tergodalah untuk upgrade lagi dari MIUI 7 V 1.7.1 yang selama ini bener nyaman, lancar dan jaya.

Sudah bisa ditebak, kendala setelah  upgrade yaitu kita tidak bisa akses jaringan 4G, Karen firmwarenya kabarnya dibatasi untuk distribusi Xiomi di Indonesia, tapi udah MIUI 8.0.5.0mas broh n sistah … Sayang banget kan kekinclongan MIUI 8.0.5.0 agak ternoda dengan kasus gagal masuk jaringan 4G.

Tanya lagi ke abah Google, di suruh baca lagi tentang unlock boot loader, root, TWRP dll,yang kalo diturutin pada saat sibuk begini bisa bisa diomelin orang kalo gagal pas proses ngoprek canggih tersebut.

Sampai akhirnya secara tidak sengaja, entah apa sebabnya salah satu SIM Card Tiba tiba tidak terbaca di Smartphone ini. Karena penasaran SIM Card ini di pindah bolaknbaliknke SIM 1, 2 hingga beberapa kali, namanya juga penasaran karena sebelumnya itu SIM Card ga kenapa-kenapa, hadeeehhh.

Ketika proses pembacaan SIM Card gagal, anehnya setingan pemilihan jaringan yang dikehendaki kok ya muncul, ada GSM, WCDMA, TD-SCDMA, juga LTE….nah… Asikk punya ini.Ketika SIM Card 4G lain dimasukan dan saat itu terbaca, anehnya setingan yang tadi muncul hilang lagi… Ga ada tulisan LTE, bahkan tidak bisa memilih jaringan sama sekali.

Coba lagi kartu yang mendadak rusak, lagi lagi tidak terbaca SIM Card nya, tapi pilihan aneka jaringan muncul lengkap. Akhirnya saya coba urutan perlakuan sebagai berikut:

  • Keluarkan slot SIM Card dari Smartphone
  • Nyalakan Smartphone tanpa SIM Card
  • Setelah hidup, akan muncul aneka pilihan jaringan, coba pilih sesuai selera, misalnya LTE Only, atau TD-SCDMA, GSM/WCDMA, LTE atau apalah terserah.
  • Masukkan SIM Card ke dalam slot Smartphone
  • Perhatikan, Smartphone akan melakukan pengecekan SIM dan jaringan, dan akhirnya…..
  • Ahaaaaaaa…… Jaringan 4G sekarang sudah bisa dinikmati di Xiaomi Redmi Note 3 dengan MIUI 8.0.5.0 

Jadi ini hanya disarankan untuk yang tidak memiliki waktu dan kemauan yang kuat untuk ngoprek tingkat dewa, hanya yang sudah merasa cukup dengan adanya MIUI versi terbaru, yang tetap berharap adanya garansi distributor resmi dan pastinya jaringan 4G untuk internet super ngacir dan quota 4G yang untuk saat ini memang dijual berlimpah untuk akses khusus 4G.

Oke…. Cukup puas untuk saat ini, semoga Bermanfaat.

Rajin Baca Berita Dapet Pulsa Gratis

Ada ada aja cara yang dilakukan untuk mendapatkan pembaca dan meningkatkan trafic situs web. Developer aplikasi smartphone pun semakin jeli memanfaatkan celah kebutuhan dari para penggunanya. Developer bisa membangun aplikasi yang dapat memenuhi kebutuhan para pengguna smartphone dari sisi berita, entertainment dan juga hal yang paling dibutuhkan para pengguna smartphone, pulsa dan kuota.

Continue reading